Pemkab Soppeng tak peduli, warga pilih perbaiki jembatan sendiri

Daerah747 Dilihat
0 0
Read Time:39 Second

SOPPENG,SULTRA – sulawesiekspress.com

Tak juga mendapatkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Soppeng, sejumlah Warga Desa Kampiri, Kecamatan Citta memilih  bergotong royong untuk memperbaiki sendiri jembatan gantung yang berada di atas Sungai Walanae Soppeng.

Jembatan yang menghubungkan Desa Barang, Kecamatan Liliriaja, dengan Kecamatan Citta ini mengalami kerusakan yang cukup parah dengan adanya lobang yang cukup besar di bagian jembatan.

Dari informasi yang dihimpun www.sulawesiekspress.com jembatan ini sudah beberpa kali mengakibatkan kecelakaan bagi warga yang melintas, bahkan beberapa tahun yang lalu seorang remaja bernama Nur harus kehilangan nyawa setelah terjatuh dari jembatan, tubuhnya hanyut terbawa arus sungai dan tidak bisa diselamatkan.

Perlu diketahui, jembatan ini sendiri sudah dibangun sejak tahun 1993 dan sampai sekarang masih menjadi satu satunya jembatan yang bisa digunakan warga di dua kecamatan tersebut.

Laporan : Idham Azhari

Redaksi : Andi Jumawi

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %