H.A.Kaswadi Razak Sesalkan Sinergitas Provinsi terhadap Kabupaten Soppeng

0 0
Read Time:1 Minute, 3 Second

Keterangan Gambar : Bupati Soppeng H.A. Kaswadi Razak Saat memberikan Sambutan pada acara Musrenbang RKPD 2019 di kantor gabungan dinas

Soppeng,SulSel.www.sulawesiekspress.com

Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak kembali soroti sinergitas pihak pemerintah provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang mana selama ini dinilainya jauh dari apa yang diharapkan oleh masyarakat daerah, hal ini disampaikannya saat menghadiri acara Musrembang penyusunan RKPD, Senin (12/3/18), kemarin.

“Kami mohon untuk tanggung jawab provinsi, coba lihatlah itu jalan-jalan provinsi yang rusak”kata Bupati Soppeng yang dikenal sangat dekat dengan warganya.

Lanjut dia mengatakan, bayangkan saja masyarakat sampai menanam pohon pisang di tengah jalan, bukankah itu merupakan suatu insiden yang buruk sekali dari puncak kekecewaan masyarakat” tuturnya.

Menurutnya dari pihak daerah sendiri sebenarnya sudah putus asa dan hanya bisa menunggu sinergitas tersebut mengingat keterbatasan dan kekurangan yang ada.

Selain itu, ia juga mengharapkan agar adanya sinergitas yang baik antara provinsi dan kabupaten, karena menurut H.A.Kaswadi, harusnya kedua sisi pemerintahan ini bisa saling mengingatkan, dia mencontohkan seperti sinergi yang dilakukannya dengan pihak kabupaten Soppeng dengan pemerintahan di desa dalam hal pengerjaan jalan desa,jelasnya.

“Kita bekerja bersama, Pemkab dan desa, karena kami sadar bahwa tidak mungkin eksekutif bisa bekerja tanpa adanya legislatif” tutur Kaswadi.

Redaksi/Editor/Publizher
Andi Jumawi
(Rilis/Breakingsulsel.com)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %