Foto : Ambulance yang mengangkut Hastuti isteri Sufardi ke RS Latemmamala atas inisiatif Camat Marioriawa dan Warga sekitar.(Doc.Idham Azhari)
SOPPENG,SULSEL-WWW.SULAWESIEKSPRESS.COM
Hastuti Yunus (44) warga Lajarella kelurahan Limpomajang kabupaten Soppeng, provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang menderita kanker otak akhirnya di rujuk ke Rumah Sakit Latemmamala Soppeng, Kamis (22/2) malam.
Ketgam : Kondisi terkini Hastuti Warga Limpomajang Penderita Kanker.(Doc.Idham Azhari)
Hal ini dapat terwujud setelah Camat Marioriawa Abd.Chair dibantu warga sekitar berinisiatif melakukan pertolongan.
“Terima Kasih banyak atas bantuannya membawa Istri saya ke RSUD Latemmamala” tutur Sufardi (44) suami dari Hastuti Yunus.
Dari cerita Sufardi sendiri, istrinya Hastuti sudah menderita penyakit ini sejak kepulangan mereka dari provinsi Ternate.
“Sepuluh tahun di Ternate untuk mencari nafkah, namun begitu kami pulang istri saya memang sudah sakit namun saat itu istri saya masih bisa duduk dan berjalan”
“Baru empat bulan terakhir ini dia menjadi lumpuh” tuturnya.
Sufardi sendiri mengaku sudah pasrah dengan keadaan istrinya mengingat kondisi mereka yang saat ini juga serba kekurangan.
“Bahkan rumah yang kami tempati saat ini juga merupakan rumah tumpangan dari saudara” ungkap pria yang belum dianugerahi anak dari pernikahannya bersama Hastuti ini.
Laporan : Idham Azhari
Publizher : Andi Jumawi